INFO LAINNYA


PEMELIHARAAN PERALATAN ALAT KESEHATAN
Pengertian : Melaksanakan pemeliharaan peralatan perawatan dan kedokteran dengan cara membersihkan, mendesinfeksi atau mensterilkan serta menyimpannya.
                   Tujuan:
(1)Menyiapkan peralatan perawatan dan kedokteran dalam keadaan siap pakai.
(2)Mencegah peralatan cepat rusak. (3)Mencegah terjadinya infeksi silang.
                Pemeliharaan Peralatan Dari Logam. Persiapan :
1. Peralatan yang akan dibersihkan.
2. Tempat pencucian dengan air yang mengilir atau baskom berisi air bersih.
3. Sabun cuci.
4. Sikat halus.
5. Bengkok (nierbekken).
6. Lap kering.
7. Larutan desinfektan.
8. Kain kasa.
9. Sterilisator dalam keadaan siap pakai.
                  Prosedur :
1. Peralatan yang sudah dipergunakan, dibilas air (sebaiknya dibawah air mengalir) untuk menghilangkan kotoran yang melekat, kemudian direndam didalam larutan desinfektan Gigasept sekurang-kurangnya 30 menit. Prosedure Pembuatan Konsentrasi Cairan Gigasept sebagai berikut :
Untuk membuat 1 liter cairan Gigasept 3 % :
1. Ambil larutan Gigasept sebanyak 30 ml.
2. Siapkan air bersih sebanyak 970 ml.
3. Campurkan larutan Gigasept 30 ml dengan air 970 ml sehingga dihasilkan 1 liter Cairan Gigasept 3 %.
4. Peralatan disabuni satuper satu, kemudian dibilas. Selanjutnya disterilkan dengan cara pemanasan kering.
5. Peralatan yang telah disterilkan, diangkat atau dipindahkan dengan korentang steril ketempat penyimpanan yang steril.
6. Setelah selesai, peralatan dibersihkan, dibereskan dan dikembalikan ketempat semula


Sumber
https://ypnet16.blogspot.com/2016/01/cara-merawat-alat-kesehatan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar